Minggu, 07 Mei 2017 16:58 WIB

Jelang Ramadan, Stok Beras di Jakarta Aman

Reporter : Evi Ariska Editor : Hendrik Simorangkir
Kepala Biro Perekonomian DKI Jakarta, Sri Haryati. (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Biro Perekonomian Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mencatat perkembangan harga di kalangan konsumen mengalami penurunan atau deflasi sebesar 0,02 persen. 

Kepala Biro Perekonomian Pemprov DKI Jakarta, Sri Haryati mengatakan, jumlah pasokan menjelang Ramadan 2017 sudah mulai membaik. Sehingga harga kebutuhan pangan di pasar mulai turun.

"Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga sudah melakukan langkah-langkah dalam menjaga stok komoditi pangan lainnya, seperti beras yang dalam keadaan aman yaitu sebesar 36.190 ton di Pasar Induk Beras Cipinang yang cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat DKI," kata Sri saat dikonfirmasi, Minggu (7/5/2017).

Dari tiga  kelompok bahan makanan tersebut, Sri menjelaskan, terdapat 3 komoditi yang memberikan sumbangan deflasi yakni cabe merah, bawang merah serta cabe rawit. Deflasi dari 3 komoditi tersebut disebabkan sudah pulihnya pasokan dari daerah pemasok ke DKI Jakarta.

"Untuk menjaga stabilisasi harga komoditi tersebut, kami melalui PD Pasar Jaya berencana akan mengadakan sistem penyimpanan yaitu melalui mesin CAS (Controlled Atmosphere Storage) sehingga dapat memperbaiki distribusi ketiga bahan pangan tersebut dalam rangka upaya menjaga Buffer Stock," pungkasnya.


0 Komentar