Minggu, 23 April 2017 22:11 WIB
BOGOR, Tigapilarnews.com - Korlantas Polri mengggandeng Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Hino untuk mendalami penyebab kecelakaan maut yang meyebabkan empat orang tewas dan belasan lainnya luka-luka di di Jalan Raya Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Staff Kecelakaan Korlantas Polri, AKP Taufiq Syahrial mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara diketahui bahwa bus bermasalah pada persneling dan sistem pengereman.
"Sementara ini bukti fisik yang ada yaitu dari masalah persneling fungsi rem bus yang mendukung terjadinya kecelakaan beruntun kemarin," kata Taufiq di Bogor, Minggu (23/4/2017).
Dia menjelaskan, ATPM Hino diajak melakukan penyelidikan karena memiliki laboratorium serta peralatan yang lengkap untuk melakukan pemeriksaan kondisi bus.
Nantinya, hasil dari pemeriksaan APTM Hino dapat diketahui secara detail kondisi bus saat terjadinya kecelakaan.
"Nanti bisa diketahui, faktor lainnya yang menyebabkan kecelakaan beruntun. Apakah kampas rem habis atau gagal ngerem karena basah bisa juga yang lainnya. Ini masih didalami," tutupnya.