Minggu, 23 April 2017 21:41 WIB
LUMAJANG., Tigapilarnews.com - Warga Desa Burno, Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur dibuat geger oleh penemuan mayat Aslia (40) janda kembang yang dilaporkan hilang sejak 2 pekan lalu.
Penemuan mayat di dalam hutan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru sangat mengejutkan warga, sebab jasad Aslia sudah membusuk dan kondisi kepala sudah terpisah dengan badan, Minggu (23/4/2017).
Kapolsek Senduro AKP Jaman mengatakan, seusai mendapatkan laporan dari masyarakat, aparat Polsek Senduro dan Polres Lumajang langsung mendatangi TKP.
"Saat ditemukan, kondisi jenazah dalam keadaan tertelungkup dan bagian kepala sudah putus, ditutupi kain plastik dan dedaunan serta sudah membusuk," kata Jaman.
Dia menjelaskan jasad korban langsung dibawa ke ke Rumah Sakit Dokter Haryoto Lumajang untuk keperluan autopsi.
"Dari penyelidikan awal, identitas korban atas nama Aslia, warga Desa Boreng yang dilaporkan sudah dua minggu hilang dari rumahnya setelah berpergian dengan seseorang," jelasnya.
Namun dirinya belum bisa memastikan penyebab kematian korban karena pihaknya masih melakukan penyelidikan.
"Untuk sementara, aparat kepolisian baru mengamankan sepeda motor yang diduga milik korban yang dititipkan teman Aslia di rumah salah seorang penduduk," tutupnya.