Minggu, 23 April 2017 12:01 WIB

Gubernur Kaltim Luncurkan Layanan 4G

Editor : Sandi T
Gubernur Kalimantan Timur, Awang Faroek Ishak. (ist)

SAMARINDA, Tigapilarnews.com - Gubernur Kalimantan Timur, Awang Faroek Ishak meluncurkan layanan 4G milik dua operator selular, yakni XL Axiata untuk wilayah Samarinda dan Balikpapan, serta Indosat untuk wilayah Bontang dan Kutai Kartanegara.

"Dengan beroperasinya 4G, tentu hal ini akan mendukung kecepatan layanan ICT (information and communication technologies) alias teknologi informasi dan informatika (TIK)," ujar Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak di Samarinda, Sabtu (22/4/2017).

Hal itu dikatakannya saat memberikan sambutan dalam tiga agenda yang dirangkai jadi satu, yakni penyerahan penghargaan bagi Organisasi Perangkat Daerah (OPD), peresmian plus penandatangan MoU bidang TIK, dan Deklarasi Anti-Hoax Provinsi Kaltim yang digelar di Plenary Hall Sempaja, Samarinda.

Dalam upaya membangun TIK, Awang Faroek menegaskan Provinsi Kaltim tidak main-main karena sejak lama membangun menara telekomunikasi hingga kawasan pedalaman dan daerah terpencil, baik pembangunan yang polanya melalui bantuan keuangan kepada kabupaten/kota, maupun bekerjasama dengan TNI AD.

Berkat keseriusan membangun menara telekomunikasi berikut penerapannya, Pemprov Kaltim mendapat penghargaan TOP IT and TOP TELCO 2016, kategori TOP ICT Leadership 2016 dan kategori TOP Implementation on Province Government 2016.

"Penghargaan diberikan karena Pemprov Kaltim memang serius mengembangkan TIK, termasuk telah mencanangkan sebagai provinsi siber untuk mendukung pengembangan 'smart city' hingga kabupaten/kota," ujarnya.

Peluncuran layanan telekomunikasi generasi 4G tersebut ditandai dengan penekanan tombol oleh gubernur bersama sejumlah pihak terkait, termasuk perwakilan dari dua operator seluler.

Sedangkan OPD terbaik 2016 yang menerima penghargaan dari gubernur adalah Diskominfo Kaltim dan Balitbangda Kaltim, kemudian penyerahan Akreditasi ISO/IEC 17025:2008 dari gubernur kepada Kepala Balitbangda Kaltim.

Ada pula penyerahan sertifikasi Manajamen Mutu LPSE Kaltim dari ISO 9001:2008 menjadi ISO 9001:2015, dari Direktur PT Mutu Agung Lestari kepada Gubernur Kaltim, selanjutnya penghargaan ini oleh gubernur diserahkan kepada Kepala Diskominfo Kaltim.

Dalam rangkaian itu juga dilakukan penandatanganan nota kesepahaman tentang pembangunan monopole (repeater penguat sinyal) 4G di sejumlah kabupaten/kota, antara lain Samarinda, Balikpapan, Bontang, dan Nunukan (Kaltara).

Penandatanganan MoU dilakukan Dirut Mitratel dan kepala daerah yang di wilayahnya akan dibangun monopole. Penandatanganan ini sebagai dasar Mitratel untuk mengembangkan layanan 4G.

sumber: antara


0 Komentar