Sabtu, 04 Maret 2017 08:10 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Arsenal tampaknya serius mempersilakan Alexis Sanchez meninggalkan Emirates Stadium pada akhir musim panas mendatang.
Itu diketahui setelah Meriam London dikabarkan bakal merekrut Alexandre Lacazette sebagai pengganti penyerang Chile tersebut.
Seperti dikutip SportsMole, Jumat (03/03/2017), Arsenal sepertinya sudah kehilangan akal setelah klub gagal merayu Sanchez untuk memperbarui kontraknya yang akan segera memasuki tahun terakhirnya.
Karenanya tim asuhan Arsene Wenger berencana memburu pemain dan mereka serius untuk mendatangkan Lacazette pada bursa transfer musim panas nanti.
Menurut laporan, Arsenal bakal merogoh kocek sebesar 60 juta euro atau hampir dua kali lipat jumlah yang pernah mereka tawarkan kepada klub asal Perancis tersebut.
Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas, bersikeras jika mereka akan mempertimbangkan setiap tawaran menggiurkan kepada pemain berusia 25 tahun tersebut.
Lacazette diketahui adalah salah satu mesin gol Lyon. Total, 22 gol dalam 22 pertandingan di Ligue 1 ia sumbangkan di musim ini. Keberhasilannya itu telah menempatkannya berada di belakang Edinson Cavani dalam daftar pencetak gol terbanyak.(exe/ist)