Minggu, 26 Februari 2017 11:25 WIB
JAKARTA,Tigapilarnews.com - Ketua Komisi I DPR, Abdul Kharis Almasyhari mengatakan kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud pada 1 hingga 9 Maret 2017 merupakan tantangan bagi perekonomian Indonesia.
Sebab, melalui kunjungan tersebut Indonesia dituntut mampu memanfaatkan peluang untuk menggerakan roda perekonomian tanah air.
"Ini tantangan bagi Indonesia apakah mampu kita memanfaatkan peluang investasi ini sekaligus memberikan stimulus bagi ekonomi nasional kita," ujar Abdul Kharis saat dihubungi, Minggu (27/2/2017).
Ditambah, Arab Saudi yang melakukan investasi murni, jarang mensyaratkan penyertaan tenaga kerja dari negara itu sendiri, sehingga itu sangatlah menguntungkan.
"Ini investasi murni yang sangat menguntungkan daripada negara-negara yang menginvestasikan tapi dengan catatan tenaga kerja harus dari sana," pungkas politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.