Rabu, 08 Februari 2017 22:17 WIB

Yamaha Optimis Raih Titel Triple Crown

Editor : Yusuf Ibrahim
Lin Jarvis. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Perubahan terjadi pada susunan pembalap di kubu Movistar Yamaha.

Valentino Rossi yang sebelumnya dipasangkan dengan Jorge Lorenzo, kini berduet dengan Maverick Vinales. Dua pembalap itu akan berbagi garasi setidaknya hingga akhir tahun 2018.

Vinales didatangkan dari tim Suzuki. Pembalap 22 tahun tersebut menggantikan peran Lorenzo yang pindah ke pangkuan Ducati. 

Yamaha yakin dua pembalapnya ini bisa mencetak hasil fantastis di MotoGP 2017 dan 2018. Berbekal pengalamannya, Rossi diyakini bakal meraih gelar juara dunia yang ke-10. Sedangkan Vinales, meski masih muda ia diprediksi bisa menjadi penantang serius untuk The Doctor.

"Dalam tiga tahun terakhir, Valentino selalu mengakhiri musim di peringkat dua klasemen. Bagi kami, hasil itu benar-benar mengesankan. Pada minggu depan usianya bertambah jadi 38 tahun. Meski demikian dia masih memiliki kecepatan yang fenomenal. Jelas dia memiliki kans untuk meraih gelar juara dunia yang ke-10," ungkap Lin Jarvis selaku pemimpin di Yamaha Motor Racing.

"Sementara itu, Maverick jadi penantang serius di tahun ini. Dia sangat cocok dengan sepeda motor kami. Dia tampil dengan nyaman dan selalu fokus. Yang lebih luar biasa, dia tampil cepat saat kami melakukan tes," tambahnya yang dikutip dari Crash.

Untuk musim ini, Yamaha optimistis bisa menyapu bersih kemenangan. Mereka juga yakin dapat meraih titel triple crown alias juara di kelas pembalap, tim dan konstruktor.

"Sekarang kami memiliki dua pembalap yang punya kemampuan tinggi. Hasil test drive di Malaysia sungguh bagus dan ini tak sering terjadi. Seluruh mekanik sudah memberikan kinerja terbaiknya dan kami akan berusaha lebih baik lagi," ucap Lin Jarvis.

"Sebelumnya sudah saya katakan bahwa kami bisa saja meraih gelar triple crown. Kami benar-benar ingin memenangkan persaingan di kelas tim, konstruktor dan juga pembalap. Menurut saya, kami bisa melakukan itu," pungkasnya.(exe/ist)