Jumat, 27 Januari 2017 17:34 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com – Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar akan mengunjungi Polda Metro Jaya pekan depan.
Kunjungan pria yang baru saja mendapatkan grasi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini disebut-sebut untuk mengklarifikasi proses hukumnya yang belum dibuka secara luas.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pihaknya mempersilakan Antasari untuk menanyakan soal perkembangan kasusnya.
"Ya, kami tangan terbuka saja. Tidak masalah," ucap Kombes Argo di Mapolda Metro Jaya, Jumat (27/1/2019).
Kombes Argo, mengaku pihaknya tidak mengetahui apa yang akan disampaikan oleh Antasari.
"Kami belum dapat informasi. Tanya saja ke bapak itu (Antasari)," kata Kombes Argo.
Menurut Kombes Argo, pihaknya juga enggan menangapi apakah nantinya ada yang dibicarakan antara Kapolda Metro Jaya, Irjen Mochammad Iriawan dengan Antasari.
Irjen Iriawan adalah mantan Direktur Kriminal Umum Polda Metro Jaya yang memproses kasus hukum Antasari pada 2009. Sehingga Antasari menjadi tersangka.
"Saya tidak tahu hal itu," tandasnya.