Sabtu, 14 Januari 2017 00:17 WIB
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Calon Gubernur DKI Jakarta dengan nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), berharap debat selanjutnya lebih bermutu.
Ia menilai, tujuan debat adalah untuk mengkritisi calon petahana, bukannya untuk membangun sebuah opini yang salah dan saling menyindir.
"Kami sebagai manusia kan tentu ada kekurangan. Kita lakukan ini kan bukan untuk bersaing, tapi untuk saling berlomba-lomba supaya orang Jakarta lebih menjadi orang yang sejahtera, modern, unggul," kata Ahok seusai acara di Hotel Bidakara, Jumat (13/01/2017).
Sementara itu, debat publik tiga pasang calon gubernur-wakil gubernur DKI akan diselenggarakan sebanyak tiga kali oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), yaitu pada 13 dan 27 Januari 2017, serta 10 Februari 2017.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta mengatakan materi yang akan dihadirkan dalam debat calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta pada Pilgub 2017, didapatkan dari penjaringan aspirasi masyarakat.
Debat malam ini dengan tema pembangunan demokrasi, reformasi birokrasi dan penegakkan hukum. Sedangkan putaran kedua mengangka tema pembangunan ekonomi, kesenjangan sosial, tenaga kerja, kesejahteraan rakyat, agama dan budaya.