Senin, 02 Januari 2017 13:45 WIB

Masyarakat Masih Padati Monas

Editor : Hermawan
JAKARTA, Tigapilrarnews.com - Sepanjang libur tahun baru hingga hari kedua kawasan Monas masih menjadi primadona warga yang ingin berwisata. Kondisi ini tampak dari antrean masuk kawasan Tugu Monas yang mengular panjang.

Kepala Kantor Pengelola Kawasan Monas, Sabdo Kurnianto menjelaskan, pada 1 Januari 2017 hingga malam hari dapat dikatakan sebagai malam tahun baru kedua. Hal ini dibuktikan kunjungan ke Monas yang tidak jauh berbeda dengan malam pergantian tahun.

"Malam pergantian tahun diperkirakan sebanyak 350 ribu warga masuk Monas, sedangkan 1 Januari hingga malam perkiraan 185 ribu sampai 20 ribu pengunjung," jelas Sabdo, Senin (2/1/2017).

Sebab itu, pihak pengelola Monas melakukan antisipasi dengan menambah empat loket tambahan untuk masuk kawasan Tugu Monas. Karena, jumlah warga yang masuk ke dalam Tugu pada 1 Januari hingga malam hari mencapai 185 ribu pengunjung.

"Jadi jalur loket yang sebelumnya dua ditambah empat lagi hingga total enam loket dan semuanya menggunakan mesin EDC Bank DKI," ujar Sabdo.

Menurut Sabdo, banyaknya pengunjung berdampak pada volume sampah di kawasan Monas. Di malam pergantian tahun sebanyak 3,5 ton sampah dikumpulkan dan 1 Januari hingga malam sebanyak 2 ton sampah dikumpulkan petugas.

"Kesadaran warga sangat kurang walau sudah kami ingatkan secara mobile, tapi petugas sudah langsung melakukan penanganan dan saat ini sudah kondusif," pungkasnya. (ist)

 
0 Komentar