Minggu, 25 Desember 2016 17:43 WIB

Ignatius Suharyo Ajak Semua Pihak Renungkan Kekurangan Perayaan Natal 2016

Editor : Eggi Paksha

Laporan: Asropih


JAKARTA,Tigapilarnews.com - Uskup Agung Jakarta, Ignatius Suharyo, mengatakan pihaknya bersyukur bahwa upaya pembangunan yang dilakukan pemerintah Indonesia semakin memberi harapan bagi terwujudnya keadilan dalam kesejahteraan yang merata.


"Saat ini kita sudah menyaksikan peningkatan dan perbaikan pelayanan publik, penegakan hukum,pembangunan infrastruktur, serta peningkatan kualitas pendidikan," ucap Ignatius pada konferensi press di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Minggu (25/12/2016).


Ignatius menyampaikan, memandang hal tersebut sebagai wujud nyata suka cita. "Ini iman sebagai diwartakan oleh malaikat kepada para gembala, yang memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa. Memang harus kita akui bahwa masih ada juga segi-segi kehidupan yang harus kita perhatikan dan berbaiki, seperti bernuasa suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA)," ucap Ignatius.


Karena itu, pihaknya mengajak semua pihak untuk merenungkan kekurangan tersebut pada perayaan Natal tahun 2016.(exe)


0 Komentar