Laporan: Hendrik SimorangkirTANGERANG, Tigapilarnews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten menggelar Pilkada Banten Apps Challenge 2016, di Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.Acara yang diikuti 32 finalis ini bekerjasama dengan perkumpulan untuk pemilu dan demokrasi (Perludem), merupakan bentuk kepedulian terhadap pemilu yang baik dalam hal partisipasi, keterbukaan, dan akuntabilitas."Para finalis ini merupakan pemilih muda yang kita sengaja ajak untuk app challenges, mengingat para pemilih muda sangat akrab dengan dunia teknologi," ujar Ketua KPU Banten, Agus Supriyatna, Senin (19/12/2016).Lanjutnya, KPU Banten memang sengaja menggelar acara ini, perihal untuk menggandeng para pemilih muda untuk mau berpartisipasi dalam pemilihan gubernur Banten 2017."Hal ini juga menjadi upaya kami untuk merangkul para pemilih muda agar mau untuk berpartisipasi dalam pemilihan nanti," katanya.Agus menjelaskan, aplikasi yang dibuat untuk memberikan kemudahan mendapatkan informasi mengenai pemilihan gubernur."Aplikasi ini nantinya akan memudahkan pemilih untuk mengetahui jadwal pemilihan, lokasi, biodata calon gubernur dan wakilnya, dan peraturan-peraturan dalam pemilihan nanti," jelasnya.Sementara, Direktur Eksekutif Perludem, Titi Angraini mengatakan, acara ini menunjukkan bahwa kelompok masyarakat yang bergerak di bidang teknologi juga punya kepedulian terhadap pesta demokrasi tersebut."Ini sebagai bukti pemilu bisa melibatkan para pihak yang selama ini kurang dijangkau atau dilibatkan dalam pelaksanaan pemilu," pungkas Titi.