Laporan: Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Plt Gubernur DKI Jakarta, Soni Sumarsono mengatakan, penyerapan APBD DKI Jakarta akan diperbarui pada minggu mendatang. Pasalnya pihak Pemprov DKI sudah mendapatkan laporan penyerapan sementara sebesar 78 persen.Pihaknya menargetkan penyerapan tahun ini bisa mencapai 85 persen. APBD DKI 2016 sendiri terhitung sampai 15 Desember tercatat mencapai 78 persen dari total anggaran Rp 62,91 triliun namun angka tersebut akan terus bertambah."Nilai ini akan di update lagi minggu depan. Target kami tetap 85 persen, kamu yakin bisa dicapai," ujar Sumarsono di Balaikota DKI, jumat (16/12/2016).Sumarsono mengungkapkan, alasan penyerapan tidak bisa maksimal dikarenakan adanya proyek pembangunan yang dibatalkan seperti pembangunan rumah susun (Rusun), flyover, rehab sekolah dan underspass."Mengapa ini agak terlambat karena ada beberapa proyek sedang disetop. Jadi tahu sendiri urusan disetop itu mempengaruhi sekali realisasi dan juga pengadaan lahan," tandasnya.