Kamis, 15 Desember 2016 06:55 WIB

Trump Ungkap Alasan Tunjuk Bos Exxon Mobil Jadi Menlu AS

Editor : Eggi Paksha
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, mengungkap alasan mengapa dia menunjuk bos Exxon Mobil, Rex Tillerson sebagai Menteri Luar Negeri AS.

Trump menyebut Tillerson memiliki kemampuan dan keinginan untuk mengubah kebijakan luar negeri AS yang dalam beberapa tahun terakhir merupakan sebuah bencana.

"Tillerson akan menjadi pembela sengit untuk kepentingan Amerika di seluruh dunia, untuk membalikkan kebijakan luar negeri yang dalam beberapa tahun terakhir penuh bluder dan bencana," kata Trump, seperti dilansir Sputnik pada Rabu (14/12).

Trump juga memuji Tillerson sebagai sosok penuh pengalaman, negosiator global yang sukses, dan menyatakan penunjukan Tillerson telah didukung oleh tokoh-tokoh berpengalaman seperti mantan Menlu AS, James Baker dan Condoleezza Rice, mantan Menteri Pertahanan, Robert Gates dan mantan Wakil Presiden, Dick Cheney.

Trump menambahkan, ia bertekad untuk melaksanakan janji yang dia buat selama kampanye terkait kebijakan pembangunan bangsa dan intervensi dalam urusan internal negara lain.

"Amerika telah terjebak dalam siklus intervensi gagal yang telah merusak keamanan kita, dan juga telah membuat kita kehilangan jutaan dolar. Amerika harus fokus pada mengalahkan ISIS, dan bukan membangun negara lain," ucapnya.(exe/ist)
0 Komentar