Sabtu, 10 Desember 2016 07:00 WIB

Puji Mkhitaryan, Mourinho Desak UEFA Selidiki Tindakan Anarkis Suporter Zorya

Editor : Eggi Paksha
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Jose Mourinho mendesak Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA) untuk menyelidiki tindakan anarkis yang dilakukan suporter Zorya selama menjamu Manchester United di macthday keenam babak penyisihan Grup A Liga Europa, Jumat (09/12/2016) dinihari WIB.

Desakan itu didasari oleh sikap suporter tuan rumah yang nyaris membahayakan kiper Sergio Romero. Mourinho menceritakan bagaimana fans tuan rumah bersikap kurang terpuji selama menyaksikan pertandingan di Chornomorets Stadium.

Pada paruh pertama misalnya, Daley Blind sempat mengeluh lantaran pena laser yang digunakan mereka terus menyoroti wajahnya. Sehingga itu mengganggu penglihatannya.

Tapi yang lebih membahayakan adalah ketika petasan dilempar ke arah kiper Sergio Romero. Tak berselang lama keributan pun pecah antar suporter, dan ini harus dijadikan sebagai perhatian serius oleh UEFA.

"Dukungan itu indah dan mereka tidak perlu melakukan itu untuk membuat suasana semakin indah. Karena stadion ini sangat indah dengan dipenuhi para pendukun tuan rumah dan suporter kami (Manchester United). Tapi pelemparan petasan ke arah kiper sangat berbahaya. Mungkin UEFA tidak senang dan akan membuka penyelidikan untuk memberikan sanksi kepada Zorya," ungkap Mourinho, mengomentari tindakan anarkis suporter tuan rumah seperti dikutip The Guardian.

Tak hanya mengomentari tindakan anarkis fans Zorya saja. Mourinho juga memberikan pujian setinggi langit kepada Henrik Mkhitaryan lantaran ia sukses mencetak gol spektakuler di menit ke-48. Itu merupakan gol ke-11 bersama United sejak ia bergabung pada musim panas lalu.

"Dia memiliki mentalitas yang kuat, ia sangat bertekad untuk melawan adaptasi yang sulit, dan Henrik melakukan gol tersebut dengan cara yang terbaik," ungkap Mourinho.(exe/ist)
0 Komentar