JAKARTA, Tigapilarnews.com- Bencana alam gempa bumi yang meluluh lantakkan kabupaten Pidie Jaya, Aceh, terus mengundang simpatik dari sejumlah negara internasional.Terbaru, Jepang mengirimkan ucapan simpati kepada pemerintah Indonesia atas bencana tersebut. "Saya ingin menyampaikan simpati tulus saya kepada pemerintah dan rakyat Indonesia mengenai kerusakan yang disebabkan gempa di Aceh," kata Menteri Luar Negeri Jepang, Fumio Kishida, dalam pesan yang dikirimkan kepada Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi, Kamis (08/12/2016).Dalam kesempatan itu, Kishida juga menawarkan bantuan kepada pemerintah Indonesia. "Pemerintah Jepang siap untuk memberikan bantuan yang diperlukan jika pemerintah Anda meminta," katanya."Saya juga ingin menyampaikan belasungkawa terdalam saya untuk mereka yang berduka dan harapan terbaik saya agar mereka yang terkena dampak gempa cepat sembuh serta kawasan yang rusak dapat pulih dengan cepat," tukasnya.Sebelumnya, gempa berkekuatan 6,5 skala Richter mengguncang wilayah Kabupaten Pidie Jaya, Aceh. Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, mengatakan korban meninggal di Kabupaten Pidie Jaya mencapai 99 orang, Bireun 2 orang, dan Pidie 1 orang.(exe/ist)