Laporan: Rachmat KurniaBEKASI, Tigapilarnews.com - Dinas Sosial Kota Bekasi mencatat terdapat 440 orang gangguan jiwa yang ditampung di Dinsos Kota Bekasi dari berbagai wilayah di Jawa Barat.Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Teti Handayani."Mereka berasal dari berbagai daerah, seperti Depok, Bogor dan Bandung, penyebab utamanya rata-rata faktor ekonomi, mereka stres akibat tekanan hidup dan menyebabkan mereka terkena gangguan jiwa,"ujar Teti, rabu (30/11/2016) pagi.Teti melanjutkan 440 penderita gangguan jiwa tersebut ditampung didua lokasi berbeda dan pengobatannya pun tidak dibatasi."Ada di Yayasan Galuh Rawalumbu sekitar 390 orang dan Yayasan Zamrud Bantargebang ada 50 orang. Mereka yang ditampung dan diobati tidak dibatasi waktunya, bahkan ada yang sampai satu tahun," pungkas Teti.