JAKARTA, Tigapilarnews.com- Partai Golkar telah mengirimkan surat pergantian posisi Ketua DPR yang diemban Ade Komarudin ke Setya Novanto kepada pemimpin DPR.Surat itu sebagai tindaklanjut dari keputusan rapat pleno Partai Golkar pada Senin 21 November 2016, yang menginginkan Setya Novanto kembali menjabat Ketua DPR menggantikan Ade Komarudin.Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar, Idrus Marham, mengatakan ada dua hal yang diputuskan dalam rapat pleno Partai Golkar pada Senin 21 November 2016. Pertama, pemberhentian Ade Komarudin dari jabatan Ketua DPR.Kedua, mengusulkan Setya Novanto kembali menjabat Ketua DPR. "Karena itu pada tanggal 22 November kita sudah kirim surat," ujar Idrus Marham di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/11/2016).Surat yang pertama tentang pergantian posisi ketua DPR. "Kedua, juga kirim ke fraksi sebagai instruksi untuk memperjuangkan keputusan tersebut," tutur Idrus.Idrus menambahkan, keputusan rapat pleno itu telah disampaikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar kepada para anggota Fraksi Partai Golkar di DPR melalui rapat hari ini.(exe/ist)