JAKARTA, Tigapilarnews.com- Terkuak penyebab utama Jose Mourinho menyingkirkan Wayne Rooney dari tim inti Manchester United (MU).Itu bukan karena skandal mabuk-mabukan setelah membela timnas Inggris. Rooney bukan lagi pilihan utama Mourinho selama tiga bulan belakangan.Setelah jadi starter pada lima partai awal Liga Primer, Wazza beralih status sebagai cadangan. Posisinya makin parah lantaran minum sampai mabuk setelah The Three Lions bentrok Skotlandia.Mourinho menghukum Rooney dengan mencoretnya dari starting line-up saat MU ditahan 1-1 oleh Arsenal di Old Trafford. Bomber berumur 31 tahun itu baru turun di menit ke-63 dan hanya menyumbang kartu kuning.Tiga hari setelah bentrok Arsenal, Mourinho membeberkan alasannya menepikan Rooney. Itu bukan karena skandal minuman keras. Tapi, lantaran mantan pemain Everton itu sudah terlalu lamban.“Saya percaya Juan Mata, Anthony Martial dan Marcus Rashford lebih cepat dari Wayne Rooney. Ketiganya juga lebih bagus ketika menyerang, baik secara individu atau berkelompok,” jelas Mourinho, dikutip skysport.Mourinho mengklaim hanya memilih pemain yang bisa berlari cepat guna menyokong skema menyerang. Sedangkan pemain lamban akan disingkirkan. Pernyataan The Special One bisa dianggap ketuk palu bagi Rooney lantaran hampir mustahil bisa lebih cepat.Rooney kini hanya punya satu kesempatan untuk menyelamatkan karirnya. Dia diprediksi akan masuk tim inti saat MU menjamu Feyenoord saat lanjutan penyisihan Grup A, Liga Europa, Jumat (25/11/2016).(exe/ist)