Kamis, 17 November 2016 10:03 WIB

Seribuan Buruh Mau Geruduk Kantor Gubernur Banten, 600 Polisi Bersiaga

Editor : Hermawan
Laporan: Hendrik Simorangkir

TANGERANG, Tigapilarnews.com - Sebanyak 600 personel Polresta Tangerang bersiaga untuk pengamanan dan pengawalan aksi seribuan buruh yang tergabung dalam Aliansi Banten Darurat Upah (ABDU) menuju kantor gubernur Banten.

Dalam aksi tersebut, mereka akan menuntut penetapan UMK 2017, serta kenaikan upah sebesar 16 persen.

"Nanti para massa buruh akan kami kawal sampai ke kantor gubernur. Mereka pun akan melalui Jalan Raya Serang, Curug, Cikupa menuju perbatasan Jayanti-Serang," kata Kapolresta Tangerang, Kombes Asep Edi Suheri, Kamis (17/11/2016) pagi.

Kombes Asep meminta kepada para buruh untuk melakukan aksinya secara damai sesuai dengan tuntutannya dan menjaga kondusivitas wilayah.

"Tetap jaga keamanan dan diminta dalam aksi ini, para buruh khusus wilayah Tangerang tidak terlalu banyak yang mengikuti aksi tuntutan UMK, agar tidak menimbulkan kemacetan serta menganggu kenyamanan pengguna jalan," pungkas Kombes Asep.

 
0 Komentar