Laporan: Bili AchmadJAKARTA,Tigapilarnews.com - Calon Gubernur (Cagub) DKI Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku enggan mendapat pengawalan ketat saat blusukan di Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (12/11/2016).Pasalnya, Alumnus Rajaratnam School of International Studies, Nanyang Technological University tersebut tidak ingin masyarakat nantinya menjadi takut berinteraksi dengan pemimpinnya."Saya tidak ingin masyarakat berjarak. Saya tidak ingin masyarakat khawatir atau takut kepada pemimpinnya," terang Agus kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (12/11/2016).Menurut Agus, dengan begitu masyarakat akan menjadi nyaman mengeluarkan keluh kesahnya sehingga dirinya kemudian dapat menyerap aspirasi untuk membangun Jakarta ke depan."Saya dengan niat yang baik datang untuk menyapa masyarakat," imbuhnya.Memang, setiap kali blusukan temui warga, protokoler tampak memberikan ruang interaksi Agus dengan masyarakat sehingga masyarakat yang menemuinya lebih leluasa, bahkan hanya untuk sekadar selfie bareng.