Rabu, 09 November 2016 08:58 WIB

Madrid Kehilangan Kroos

Editor : Eggi Paksha
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Zinedine Zidane mendapati suasana kamar ganti Real Madrid makin tidak kondusif.

Itu karena jumlah pemain Los Blancos yang dirawat akibat cedera bertambah banyak. Sukses mengalahkan Leganes 3-0 dalam laga terbaru La Liga memang menjaga rekor tidak terkalahkan Madrid musim ini.

Isco dan kawan-kawan bahkan tetap menguasai klasemen sementara dengan keunggulan dua angka dari Barcelona. Hanya saja sukses tersebut harus dibayar mahal.

Setelah Karim Benzema jadi tumbal, sekarang Toni Kroos ikut terkapar. Gelandang asal Jerman itu dihantam cedera retak tulang metatarsal pada kaki kanan.

Kroos tampil penuh saat menjamu Leganes di Santiago Bernabeu, 6 November 2016. Saat itu dia sempat merasakan sakit. Tapi, pemain berusia 26 tahun itu memaksa bermain sampai laga usai.

Kondisi pasti Kroos baru diketahui ketika pulang ke Jerman guna memenuhi panggilan tugas. Awalnya, dia akan diturunkan saat Der Panzer meladeni San Marino pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018, Sabtu (12/11/2016).

Namun, ketika menjalani tes kesehatan rutin, baru diketahui kalau Kroos mengalami retak tulang metartasal. Celakanya itu kali kelimanya dia mengalami cedera serupa. Ini membuat masa pemulihannya bakal sangat lama.

Kroos disebut-sebut perlu minimal enam pekan agar sembuh total. Artinya, dia dipastikan absen kontra San Marino. Tapi, yang paling merugi adalah Madrid. Sebab, dia tidak akan tampil hingga pergantian tahun.

Itu berarti Madrid bakal kehilangan Kroos sampai sembilan laga beruntun disemua kompetisi. Celakanya, di antara laga itu ada yang berlevel sangat penting, derby Madrid kontra Atletico Madrid (20/11/2016).

Lalu partai Liga Champions versus Sporting CP (23/11/2016) dan Borussia Dortmund (8/12/2016). Tapi, yang paling krusial adalah pertandingan El Clasico melawan Barcelona, (3/12/2016).(exe/ist)
0 Komentar