JAKARTA, Tigapilarnews.com- Antoine Griezmann akhirnya bisa mengalahkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.Bomber Atletico Madrid itu mampu memenangi perebutan titel Pemain Terbaik La Liga untuk musim 2015/2016. Griezmann mengejutkan banyak pihak lantaran tidak ada yang menduga ini bisa terjadi.Sebab, jika melihat pemenang terdahulu, Messi (Barcelona) atau Ronaldo (Real Madrid) yang diyakini bakal terpilih lagi.Messi merupakan pemenang musim lalu. Jika ditotal, La Pulga sudah enam kali terpilih sebagai Pemain Terbaik La Liga (2008/2009-2012/2013, dan 2014/2015). Sedangkan Ronaldo berjaya pada edisi 2013/2014.CR7 dan Messi juga mencatat torehan bagus selama 2015/2016. Ronaldo bisa mencatat 35 gol dari 36 partai dikompetisi domestik dan memenangi Liga Champions. Dan, Messi meraup 26 gol dari 33 laga dan menjuarai La Liga serta Copa del Rey.Sementara Griezmann hanya menghasilkan 22 gol dari 38 penampilan, dan gagal merebut titel. Bahkan, rapor Luis suarez sebenarnya lebih bagus. El Pistolero mampu mendulang 40 gol dari 35 laga.Tapi, kenyataannya malah Griezmann yang terpilih. Disinyalir itu karena penyerang asal Perancis itu membantu Atletico melaju ke final Liga Champions. Selain itu, dia juga jadi top skorer saat Piala Eropa 2016.Ini menjadi momen bersejarah bagi Atletico. Baru kali ini ada pemainnya yang dinobatkan sebagai Pemain Terbaik La Liga. Apalagi, ada beberapa wakil lagi yang menjuarai kategori lain.Jan Oblak jadi Kiper Terbaik La Liga dan Diego Godin ditahbiskan jadi Defender Terbaik La Liga. Itu mengakhiri dominasi Sergio Ramos selama empat tahun. Sementara Diego Simeone jadi Pelatih Terbaik La Liga.“Merupakan kehormatan bisa ada di sini dan menerima penghargaan ini. Semua ini tidak akan terjadi tanpa bantuan rekan-rekan,” ucap Godin saat seremoni di Valencia, seperti dilansir sky sport.Sayangnya Atletico tidak bisa sapu bersih. Sebab, predikat Gelandang Terbaik La Liga jatuh ke tangan Luka Modric (Madrid). Sedangkan Messi jadi Penyerang Terbaik La Liga.(exe/ist)