Selasa, 25 Oktober 2016 06:25 WIB

Polda Banten Tugaskan Enam Personel Kawal Cagub dan Cawagub

Editor : Yusuf Ibrahim
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Polda Banten akan menugaskan enam personel untuk memberikan pengawalan secara melekat kepada masing-masing calon gubernur dan wakil gubernur.

Pengawalan dilakukan sejak KPU menetapkan cagub dan cawagub. "Setiap calon akan dikawal enam personel. Dua personel akan melekat seperti ajudan, sisanya akan bertugas mengawal saja selama pelaksanaan pilkada," kata Kabid Humas Polda Banten, AKBP Zaenudin, saat dihubungi, Senin (24/10/2016).

Zaenudin menjelaskan, pengawalan tersebut untuk mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan selama tahapan pilkada. "Personel-personel terpilih dan terlatih yang akan mengawal para calon," ujarnya.

Ketua KPU Banten, Agus Supriyatna, mengatakan pengawalan secara resmi akan diserahkan pihak kepolisian setelah pengundian nomor urut calon, Selasa (25/10/2016). "Besok dari Polda Banten akan diserahkan pengawalan pribadi ke masing-masing calon," katanya.

Pilkada Banten 2017 akan diikuti dua pasangan calon yakni Rano Karno-Embay Mulya Syarif dan Wahidin Halim-Andika Hazrumy.(exe/ist)
0 Komentar