Laporan: Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Masa cuti kampanye selama empat bulan, calon petahana dalam Pilgub DKI 2017, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan digantikan oleh pelaksana tugas (Plt) gubernur.Ahok mengaku belum mengetahui siapa Plt gubernur DKI yang akan menjalankan roda pemerintahan DKI Jakarta selama suami Veronica Tan itu mengambil cuti kampanye.Namun, Ahok mengungkapkan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengetahui siapa Plt gubernur DKI pengganti mantan Bupati Belitung Timur tersebut."Belum tahu, tapi saat saya lapor ke presiden bilang mau cuti, Pak Jokowi sudah tahu siapa orangnya. Kami koordinasi aja kan selama 4 bulan," kata Ahok di Balaikota DKI, Senin (24/10/2016).Ahok menjelaskan jabatan gubernur yang kini sedang diembannya akan diserahterimakan kepada Plt gubernur DKI, pada Rabu (26/10/2016)."Rabu kami serah terima (jabatan gubernur) di kantor Kemendagri," tandas Ahok.