Jumat, 21 Oktober 2016 16:47 WIB

PPSU Kelurahan Pekojan Divaksinasi Tetanus

Editor : Hermawan
Laporan: Rizky Adytia

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Puluhan Petugas Penanganan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Pekojan, Tambora, Jakarta Barat divaksin tetanus.

Hal tersebut dilakukan guna mengantisipasi para PPSU terkena penyakit tersebut lantaran  kerap bersentuhan langsung dengan penyebab tetanus.

"Sebanyak 40 petugas PPSU divaksin agar petugas terhindar dari infeksi tetanus yang berasal dari paku dan besi," tutur Lurah Pekojan, Tri Prasetyo, ketika dikonfirmasi, Jumat (21/10/2016) petang.

Tri mengatakan pemberian vaksin tetanus terhadap para petugas PPSU tidak dipungut biaya alias gratis. Sebab, segala biaya vaksinasi tetanus telah dianggarkan Pemprov DKI Jakarta.

"Mereka telah memiliki BPJS Ketenagakerjaan," imbuhnya.

Sementara itu, dokter Puskesmas Pekojan Clement menerangkan vaksin tetanus yang digunakan, yakni tetanus toksolid. Vaksin akan menghasilkan kekebalan antibodi tubuh dari infeksi tetanus.

"Kami tetap berikan sejumlah obat pereda nyeri pasca vaksin," tutupnya.

 
0 Komentar