Senin, 17 Oktober 2016 22:37 WIB

Investor Minati Gedung di Kota Tua Jadi Hotel dan Restoran

Editor : Yusuf Ibrahim

Laporan: Rizky Adytia


JAKARTA, Tigapilarnews.com - Enam dari belasan gedung tua yang direvitalisasi PT Pembangunan Kota Tua Jakarta, saat ini sudah selesai direnovasi.


Namun masih ada beberapa gedung yang masih tahap penyelesaian. Pasalnya, revitalisasi gedung-gedung tua tersebut dilakukan secara menyeluruh guna menarik para investors untuk selanjutnya bisa digunakan.


"Kita cat ulang seluruh tembok tembok gedung agar terlihat bagus lagi dan terawat," ujar Project Manager PT Pembangunan Kota Tua Jakarta, Yayat Sujatna, kepada wartawan saat dikonfirmasi, Senin (17/10/2016).


Menurutnya, gedung-gedung tua tersebut akan kembali diaktifkan kembali sebagai sarana pendukung pariwisata di kawasan Kota Tua. "Sudah ada investors yang tertarik menggunakan gedung tua tersebut sebagai hotel dan restoran," tutupnya.(exe)


0 Komentar