JAKARTA, Tigapilarnews.com- Juventus merasa ketenangannya terusik akibat beredarnya sejumlah spekulasi.Itu membuat La Vecchia Signora akan memagari sejumlah pilar agar tidak diculik pada bursa musim dingin. Juventus menjadi lokasi berburu banyak klub Eropa.Beberapa pemainnya konon akan diboyong ke luar Juventus Stadium saat pergantian tahun. Salah satu tim yang berniat menggerus kekuatan jawara Serie A itu adalah Barcelona.Barcelona kabarnya bermaksud merekrut Paulo Dybala ke Camp Nou. Penyerang berumur 22 tahun asal Argentina itu diburu untuk menambah sumber daya di lini depan. Apalagi, Lionel Messi belakangan ini kerap dihantam cedera.Media Spanyol menyebutkan Barcelona siap merogoh kocek dalam-dalam agar Dybala jadi anak asuh Luis Enrique secepatnya. Jawara La Liga itu memasang target paling lambat pada bursa musim panas Dybala sudah harus bergabung.Juventus segera merespon minat Barcelona. Si Nyonya menyatakan tidak akan melepas salah satu mesin golnya itu. Walau musim ini belum merobek gawang lawan selama empat laga di ajang lokal, Dybala sanggup mendulang 19 gol dari 34 pertandingan diperiode sebelumnya.Meski kontrak Dybala baru berakhir pada 2021, Juventus memutuskan akan menambah lagi masa tugasnya selama satu tahun. Cara ini diharapkan dapat memaksa Barcelona mundur perlahan.Harapan itu bisa terwujud karena Juventus akan menaikan buy-out clause Dybala. Barcelona nantinya harus mengeluarkan 100 juta euro jika ingin merekrut mantan ujung tombak Palermo itu.Juventus yakin Dybala bersedia menyetujui kontrak baru. Demi melunakan hati Dybala, tawaran kenaikan gaji, dari 2,2 juta euro per tahun jadi 4,4 juta euro diajukan. Itu akan membuatnya jadi pemain Juventus dengan bayaran termahal setelah Miralem Pjanic.(exe/ist)