Kamis, 29 September 2016 23:34 WIB

Polsek Cisauk Amankan Empat Tersangka Pengeroyokan Hingga Tewas

Editor : Yusuf Ibrahim

Laporan Hendrik Simorangkir


TANGERANG, Tigapilarnews.com- Polres Tangerang Selatan (Tangsel) berhasil mengidentifikasi sesosok mayat yang ditemukan di Sungai Cisadane.


Ciri-ciri jasad pria malang itu sangat identik dengan sosok yang tewas akibat dibunuh pengamen jalanan.


"Dapat dipastikan, mayat tersebut atas nama Yudi Anggara bin Adnan, korban kasus pengeroyokan," kata Kasubag Humas Polres Tangsel, AKP Mansuri, Kamis (29/09/2016).


Mansuri menambahkan, ciri-ciri korban ketika ditemukan petugas, sudah membiru dan tubuhnya banyak ada sayatan senjata tajam.


"Ciri-ciri identik lainnya seperti rambut mohak, ada tato motif batik di bagian punggung dan gambar burung hantu di kaki kiri," katanya.


Sementara dari lokasi kediaman jenazah di Kampung Babakan Rt 01/04, Binong, Curug, Kabupaten Tangerang, terlihat rekan-rekan korban banyak berkerumun.


"Korban selalu tinggal bersama neneknya di sini. Sementara orang tuanya tinggal tidak jauh dari sini. Kesehariannya korban tidak terlalu mencolok, karena korban sendiri memang jarang di rumah. Tapi korban punya kelakuan baik, tidak pernah bikin onar," kata Andi, tetangga korban.


Korban hingga kini masih di RSU Kabupaten Tangerang guna diautopsi. Berita yang berhasil dihimpun, korban akan disemayamkan Jumat (30/09/2016).


Diwartakan sebelumnya, tim SAR gabungan menemukan jasad korban di Kampung Cipicung RT 01 RW 05, Lengkong Kyai. Hasil identifikasi menemukan pada tubuh korban bagian dada terdapat tato bertuliskan nama lengkap korban.


Kini, keempat tersangka diamankan di Polsek Cisauk guna pemeriksaan lebih lanjut.(exe/ist)


0 Komentar