Kamis, 15 September 2016 14:42 WIB

Soal Penggunaan Aplikasi SIAP PMJ, Ini Kata Kapolresta Bekas Kota

Editor : Rajaman
Laporan: Rachmat Kurnia

BEKASI, Tigapilarnews.com - Kapolresta Bekasi Kota Kombes Pol Umar Surya Fana mengungkapkan dipilihnya Polresta Bekasi Kota sebagai percontohan aplikasi Sitem Informasi Aplikasi Pelaporan Polda Metro Jaya (SIAP PMJ) dikarenakan pihaknya sudah memenuhi beberapa aspek kesiapan.

"Ada dua yang dijadikan percontohan, Polresta Bekasi Kota dan Mapolresta Jakarta Barat, tetapi yang dipilih Polresta Bekasi Kota karena sudah memiliki Hardwernya dan sudah dianggap siap," ujar
Surya usai menerima kunjungan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moechgiyarto, Kamis (15/9/2016).

Tidak hanya itu, Umar menjelaskan jika masyarakat sedang melihat atau mengalami kejadiaan, tinggal tekan tombol panic button.

"Tinggal tekan saja panic button, nanti Polisi terdekat akan langsung membantu," ujar Umar.

Sementara itu, demi memperlancar akses ke SIAP PMJ Umar mengatakan akan menyiapkan semuanya dengan sebaik mungkin.

"Diprediksikan sekitar 300 ribu yang akan masuk kedalam server, dan tentu perlu memerlukan data base yang cukup besar, nah itu sedang kita persiapkan," ungkap Umar.

Sekedar informasi, sistem SIAP PMJ menggunakan siatem GPS agar bisa memonitor atau melihat lokasi Polisi dan Lokasi kejadian.
0 Komentar