Selasa, 30 Agustus 2016 08:47 WIB

Trump Nilai Hillary Clinton Tak Layak Jadi Presiden Amerika

Editor : Yusuf Ibrahim
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Calon presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik, Donald Trump, menantang rivalnya Hillary Clinton untuk merilis catatan medisnya secara rinci.

Trump berkali-kali menuding kondisi kesehatan Hillary buruk dan tak layak jadi Presiden Amerika. Tantangan dari Donald Trump untuk calon presiden dari Partai Demokrat itu disampaikan hari Minggu waktu AS melalui Twitter.

“Saya berpikir bahwa kedua kandidat, si tak jujur Hillary dan saya sendiri, harus merilis catatan medis rinci. Saya tidak punya masalah dalam melakukannya! Hillary?” bunyi tweet Trump via akun Twitter-nya, @realDonaldTrump, Senin (29/08/2016).

Hillary dalam dua minggu ini memilih bertahan dari serangan Donald Trump yang menyinggung kondisi kesehatannya. Awal bulan ini, Trump menuding Hillary Clinton tidak memiliki stamina dan mental yang dibutuhkan untuk jadi seorang presiden.

Hillary sempat mentertawakan serangan Donald Trump itu dengan tampil di program “Jimmy Kimmel Live” pada minggu lalu. Dalam tayangan itu, Hillary meledek serangan Trump dengan beradegan berpura-pura kesulitan membuka botol acar dengan tangan kosong. Hillary juga meminta pembawa acara program itu untuk memeriksa denyut nadinya.

Riwayat kesehatan Donald Trump sendiri juga jadi sorotan publik AS setelah dokternya, Harold Bornstein, mengaku bahwa catatan medis Trump dia tulis hanya dalam tempo lima menit.

Catatan medis Hillary tak pernah diungkap secara rinci. Namun, dokter Hillary, Lisa Bardack, pada tahun lalu merilis surat terbuka yang menyatakan bahwa kondisi fisik Hillary Clinton sangat baik dan layak menjadi Presiden AS.(exe/ist)
0 Komentar