Senin, 15 Agustus 2016 12:54 WIB

DPR Siap Proses Pergantian Kepala BIN

Editor : Rajaman
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Wakil Ketua Komisi I DPR TB Hasanuddin mengatakan, pihaknya siap memproses pergantian kepala BIN jika Presiden Joko Widodo sudah menyodorkan calon nama baru ke DPR khususnya Komisi I.

Meski demikian, ia mengaku belum mendapat kabar apapun terkait hal tersebut.

"Soal kepala BIN sampai saat ini DPR khususnya Komisi I belum menerima informasi resmi berupa surat dari Presiden yang kemudian mendelegasikan ke Komisi I untuk dilaksankan uji kelayakan dalam rangka memberikan pertimbangan," kata TB di Gedung DPR, Senin (15/8/2016).

TB menekankan proses di DPR nantinya Komisi I hanya memberikan pertimbangan dan masukan kepada calon yang akan diusulkan oleh Presiden Jokowi.

"Jadi bukan persetujuan, menerima atau menolak apa saja terhadap calon kepala BIN," terangnya.

Sampai saat ini dirinya juga belum mengetahui siapa yang akan menggantikan posisi Sutiyoso sebagai kepala BIN.

Namun begitu Komisi I tetap akan melakukan uji kelayakan ketika sudah menerima surat resmi dari Presiden mengenai pergantian kepala BIN.

"Tetapi ketika kami (Komisi I) mendapatkan surat resmi maka kami akan melakukan fit and propert test, karena hanya diberikan waktu 20 hari, setelah itu disampaikan pertimbangan-pertimbangan kepada bapak Presiden," pungkasnya.

Wacana pergantian kepala BIN mencuat pasca terpilihnya Jenderal (Pol) Tito Karnavian sebagai Kepala Polri menggantikan Jenderal (Pol) Badrodin Haiti. Posisi Wakapolri yang saat ini dipegang oleh Komisaris Jenderal (Pol) Budi Gunawan dikabarkan akan diganti dan yang bersangkutan dijadikan Kepala BIN.
0 Komentar