Laporan : Rizky AdytiaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) baru akan diselenggarakan pada bulan Febuari 2017 mendatang. Namun, aksi para netizen untuk membokar borok para kandidat di dunia maya sudah marak bermunculan.Salah satu kandidat yang menjadi korban para netizen adalah calon yang diusung Partai Gerindra di Pilkada DKI yaitu Sandiaga Uno. Berawal dari komentar Sandiaga tentang resiko menjadi kepala daerah."Sudah menjadi resiko saya bilang saya maju menjadi cagub, saya mendapat black campaign dan buat saya itu adalah hal yang lumrah," tulis @sandiuno, Senin (1/8/2016).Status twitter Sandiaga itu membuat seorang netizen pemilik akun @AnitaRahmamCutee mengomentari dengan beberapa pertanyaannya tentang pengakuan artis Dewi Persik bahwa Sandiaga uno pernah meminta dirinyamelepaskan pakainya, pad tahun 2008 saat Dewi Persik berada di Bali"@sandiuno nanya pak, pernah nyuruh buka pakaian dewi persik?" ujar @AnitaRahmamCute.Netizen tersebut kemudian kembali bertanya, agar Sandiaga menjawab dan masyarakat DKI mengetahui seperti apa sosok calon pemimpin tersebut. Kemudian diakhir komentarnya, netizen tersebut menambahkan bahwa yang dia lakukan bukan kampanye hitam karena dia juga menguplod video pengakuan Dewi Persik yang diminta melepaskan pakaian oleh Sandiaga Uno di salah satu acara televisi.