Laporan : Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Calon petahana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), turut berkomentar perihal pertemuan partai Hanura dan PDIP yang akan dilangsungkan hari ini, Senin (1/8/2016) di kantor DPD PDIP, Tebet, Jakarta Selatan."Ya makanya masing-masing kita ada komunikasi baik, tapi saya gak tahu soal pertemuan itu," ujar Ahok sapaan Basuki di Balaikota DKI, Senin (1/8/2016) siang.Bagi mantan anggota DPR RI ini, yang terpenting ialah tiga partai pendukungnya Nasdem, Hanura dan Golkar sudah berkomitmen mendukung dirinya tanpa syarat. Ia pun menyerahkan semuanya kepada ketiga parpol tersebut."Yang pasti 3 parpol kan udah komitmen. Mereka mendukung saya tanpa macem-macem. Pamrihnya cuma 1, pengen saya bangun Jakarta. Itu aja yang dia minta. Yaudah dia kerja aja," pungkasnya.Diwartakan sebelumnya, DPD Partai Hanura DKI Jakarta berencana mendatangi markas DPD PDI Perjuangan DKI, Senin (1/8). Hal itu dilakukan DPD Hanura untuk membangun koalisi yang kuat jelang Pilkada DKI Jakarta 2017.Menurut Ketua DPD Partai Hanura DKI, Mohamad Ongen Sangaji, surat permohonan kunjungan ke PDIP itu sudah dikirimkan beberapa hari lalu, dan ditandatangani oleh dirinya serta Sekretaris, Veri Yonnevil."Betul kita mau silaturahmi ke PDIP," kata Ongen, Minggu (31/7).