Rabu, 20 Juli 2016 08:21 WIB

Turki Akan Basmi Kelompok Gulen

Editor : Yusuf Ibrahim
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Turki menegaskan akan membasmi kelompok pimpinan Fethullah Gulen, yakni Hizmet.


Kelompok ini dituding oleh Ankara sebagai pihak di balik upaya kudeta gagal yang berlangsung di Turki akhir pekan lalu. "Turki akan membasmi gerakan pimpinan Fethullah Gulen sampai ke akar-akarnya sehingga tidak pernah bisa mengkhianati orang-orang Turki lagi," ujar Perdana Menteri Turki, Binali Yildirim seperti dilansir Reuters pada Selasa (19/07/2016).

Ankara sendiri sebelumnya telah mengirimkan permintaan resmi kepada pemerintah Amerika Serikat (AS) untuk mengekstradisi Gulen. Permintaan ini disertai dengan bukti-bukti kuat bahwa Gulen dan kelompok memang berada di balik upaya kudeta itu.

"Kami telah meminta AS untuk mengekstradisi teroris (Gulen) dan telah mengajukan permintaan resmi, ini dilakukan oleh Menteri Kehakiman. Empat folder dengan dokumen pendukung telah dikirim," kata Yildrim.

Yildrim menuturkan, jika AS masih saja enggan memulangkan Gulen, walupun pihaknya sudah menyampaikan permintaan resmi. Maka, niat AS untuk melawan terorisme harus dipertanyakan kembali, dan juga ini menunjukan bahwa AS memiliki standar ganda dalam upaya melawan terorisme.(exe/ist)

 
0 Komentar