JAKARTA, Tigapilarnews.com- Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB, Ban Ki-moon, mengutuk serangan di Nice dan menyerukan upaya intensif untuk menghadapi terorisme dan kekerasan ekstremisme."Saya berdiri kokoh di belakang pemerintah Perancis dan warganya, ketika mereka menghadapi ancaman ini dan menekankan kebutuhan untuk mengintensifkan upaya regional dan internasional untuk memerangi terorisme dan kekerasan ekstremisme," katanya dalam sebuah pernyataan.Sementara itu, Presiden Dewan Keamanan PBB, Koro Bessho, mengucapkan belasungkawa kepada keluarga korban dan pemerintah Perancis seperti disitir dari BBC, Jumat (15/07/2016)."Para anggota dewan keamanan menegaskan kembali bahwa terorisme dalam segala bentuk dan manifestasinya merupakan salah satu ancaman paling serius terhadap perdamaian dan keamanan internasional," katanya."Para anggota dewan keamanan menegaskan kembali bahwa setiap tindakan terorisme adalah kriminal dan tidak dapat dibenarkan, dimanapun, kapanpun dan oleh siapapun dilakukan," sambungnya.(exe/ist)