JAKARTA, Tigapilarnews.com- Tampil tanpa diperhitungkan sebelumnya, Wales menjelma menjadi tim kuda hitam yang patut diperhitungkan di Piala Eropa 2016.Keberhasilan menembus perempat final, membuat Gareth Bale sesumbar kalau Wales sekarang setingkat di atas Inggris. Dari negara di kawasan Inggris Raya, memang hanya Wales yang masih bertahan.Sementara Inggris yang lebih diunggulkan, telah gugur setelah dipermalukan Islandia. Sedangkan Irlandia dan Irlandia Utara pun sudah angkat koper.Pantas Bale dan seluruh rakyat Wales tengah bersuka cita. Mereka bukan hanya mencetak sejarah dengan untuk kali pertama tampil di putaran final Piala Eropa setelah menanti 58 tahun, tapi rendaan tinta emas pun berhasil mereka buat setelah lolos ke perempat final.Bale bangga dengan capaian yang diraih bersama rekan. Penggawa Real Madrid itu pun berharap sukses mereka itu berlanjut saat bertemu Belgia, Sabtu (02/07/2016) dinihari WIB nanti."Saya sangat senang menjadi negara dari Inggris Raya yang bertahan. Saatnya kami untuk bersinar. Kami pun sekarang berada setingkat di atas Inggris," ujar Bale dilansir Soccerway, Rabu (29/6/2016).Bale pun menyoroti penampilan Islandia. Menurutnya, kedua timnas tersebut seolah mendapatkan nafas tambahan dan udara segar. "Saya sudah mengatakan jika Anda keluar dan menikmati sepak bola, Anda akan mendapatkan hasil yang lebih baik."Jika Belgia berhasil diatasi Wales. Di semifinal mereka akan bertemu pemenang Polandia atau Portugal.(exe/ist)