JAKARTA, Tigapilarnews.com - Wakapolri Komjen Pol Budi Gunawan (BG) dikabarkan akan segera masuk dalam jajaran kabinet yakni menjadi Kepala BIN menggantikan Sutiyoso pasca Komjen dilantik menjadi Kapolri.Wasekjen PDI Perjuangan (PDIP), Ahmad Basarah mengaku pihaknya tidak ikut campur soal usulan Komjen Budi Gunawan menjadi Kepala BIN. Sebab, hal tersebut adalah hak prerogatif Presiden Joko Widodo selaku kepala negara."Kami belum tahu (soal rumor itu). Itu hak presiden," kata Basarah di Gedung DPR, Kamis (23/6/2016).Sementara itu, saat disinggung lebih jauh apakah PDI-Perjuangan sudah ada pembicaraan khusus soal pencalonan BG menjadi Kepala BIN menggantikan Sutiyoso, lagi-lagi Basarah enggan menjawab lebih rinci."Kita serahkan juga ke Pak Budi Gunawan sendiri (apakah berminat jadi kepala BIN)," imbuhnya.Sebelumnya, rumor yang diembuskan Ketua Komisi III DPR Bambang Soesatyo bahwa Budi Gunawan menjadi Kepala Badan Intelijen Negara (BIN).