JAKARTA, Tigapilarnews.com- Duet Marek Hamsik dan Vladimir Weiss tak hanya membawa Slovakia menang 2-1 atas Rusia pada laga kedua penyisihan Grup B Piala Eropa 2016.Kolaborasi keduanya juga menjadi duet pertama yang mencetak gol dan saling memberi assist setelah duet Inggris Wayne Rooney dan Paul Scholes di tahun 2004. Hamsik menjadi bintang kemenangan Slovakia atas Rusia di Stade Pierre-Mauroy, Villeneuve-d'Ascq, Lille, Rabu (15/06/2016).Penyerang klub Serie A, Napoli, itu menyumbang assist untuk gol Weiss pada menit ke-32. Lalu mencetak gol indah dari sudut sempit kanan gawang Rusia pada menit ke-45 setelah memaksimalkan umpan Weiss.Hamsik diganjar 'Man of The Match' pada laga itu. Pemain kelahiran Banska Bystrica, Slovakia, 27 Juli 1987, itu menyelesaikan 41 dari 52 umpan. Dia melepaskan tiga tembakan ke gawang dan juga memberikan kontribusi defensif di babak kedua dengan enam blok atau tekel.Kolaborasi Hamsik dan Weiss juga menjadi catatan tersendiri. Mereka menjadi duet yang mencetak gol dan assist di satu laga Piala Eropa setelah Wayne Roone dan Paul Scholes melakukannya saat Inggris mengalahkan Kroasia 4-2 pada penyisihan Grup B Piala Eropa 20114, 21 Juni 2004 silam.“Ini kemenangan pertama Slovakia di putaran final Piala Eropa dan kami tidak akan melupakan ini,” kata Hamsik."Kinerja tim kami sungguh hebat dan kami sangat senang dengan kemenangan ini. Kami punya pemain bagus dan fokus taktik kami adalah pada serangan balik.""Soal gol saya, Vladimir Weiss melihat saya dan memberi saya assist. saya melihat tidak terkawal, dan mencoba untuk mencetak gol. Kami berharap terus melangkah di turnamen ini. Jadi, saya menunggu dan melihat apa yang terjadi besok antara Inggris dan Wales."(exe/ist)