JAKARTA, Tigapilarnews.com- Pelatih Timnas Inggris, Roy Hodgson dan Wayne Rooney menyadari sanksi tengah menanti mereka atas ulah pada pendukung di laga kontra Rusia.Hodgson dan Rooney pun meminta agar UEFA tak menjatuhkan sanksi akibat ulah fans. UEFA mengancam akan mendepak Inggris bersama Rusia jika kedua pendukung terus berulah di Piala Eropa 2016. Tak heran ancaman tersebut benar-benar sudah sedikit menganggu suasana kamar ganti Tim Tiga Singa.Dalam video yang diunggah di akun twitter Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA), Hodgson dan Rooney meminta agar sanksi berat tak benar-benar dijatuhkan. "Sebagai pelatih, saya sangat prihatin tentang ancaman yang akan menggantung dan sanksi itu mungkin dikenakan pada tim kami," ucap Hodgson dilansir Reuters, Senin (13/06/2016)."Kami telah bekerja keras untuk bisa ke sini (Prancis) dan kami akan terus berkompetisi," lirih pelatih berusia 68 tahun itu.Harapan yang sama disampaikan Rooney. Ia pun berpesan agar semua pendukung bisa menjaga diri. "Saya meminta kepada pendukung, saya mohon jika Anda tak punya tiket jangan datang. Dan untuk punya tiket, jagalah keamanan, berbuat yang masuk akal dengan memberikan dukungan yang besar pada para pemain," ucap Rooney.(exe/ist)