JAKARTA, Tigapilarnews.com- Tak berselang lama setelah beredar kabar bahwa Jose Mourinho resmi mencapai kesepakatan dengan Manchester United, Rio Ferdinand langsung menulis status pada akun jejaring sosial media Facebook.Mantan pemain belakang Setan Merah ini mengucapkan selamat kepada pelatih berusia 54 tahun yang akhirnya mengakhiri spekulasi tentang masa depannya tersebut."Selamat kepada Jose yang akan segera diumumkan sebagai pelatih klub terbesar di dunia. Ini adalah pekerjaan yang paling menarik dan paling menantang buat dia. Satu hal yang saya dapat memberitahu kepada fans adalah bahwa mereka telah mendapat pemenang sejati dalam semua aspek dan dia telah menunjukkan kesuksesan dalam CV-nya," ungkap Mourinho seperti dikutip Fox Sports, Jumat (27/05/2016).Ferdinand menambahkan Mourinho pasti akan membayar kekecewaannya usai dipecat Chelsea akhir tahun lalu. Dan pelatih berpaspor Portugal itu dipastikan bakal membungkam media yang telah menulis berita negatif tentang dirinya."Jose akan menjadi bintang yang terluka dan membuat janji menggiurkan buat penggemar United. Karena dia pergi dari Chelsea dengan membawa Piala Liga dan Liga Premier League, sehigga saya yakin dia akan mengembalikan semuanya dengan sangat cepat. Mou pasti akan membungkam media yang telah menulis dan mengatakan hal-hal negatif tentang dia dan fokus seperti yang pernah dia lakukan sebelumnya," beber Ferdinand.Mengenai gaya bermain Mou yang terkesan lebih tertarik menggunakan strategi parkir bus, Ferdinand mengaku tidak terlalu khawatir. Sebab sejak kali pertama melatih klub Liga Inggris dia berusaha mengikuti ritme sepak bola di tanah Ratu Elizabeth. Namun seiring berjalannya waktu, ia akhirnya menemukan racikan yang tepat untuk memenangkan setiap pertandingan.Meski demikian, bukan persoalan mudah buat Mourinho menempati kursi pelatih United. Sebab Setan Merah telah mengajukan beberapa persyaratan, termasuk meminta The Spesial One untuk melakukan perubahan besar pada skuat dan permainan tim ke depannya.Apalagi Louis van Gaal dikenal baik dalam mengorbitkan pemain muda, termasuk Marcus Rashford. Inilah yang harus dipikirkan masak-masak oleh Mou."Saya telah mendengar banyak yang mengatakan Mourinho bukan orang yang tepat untuk meneruskan tradisi gaya bermain sepak bola United. Tapi saya yakin karena dia telah menunjukkan permainan sayap yang bagus, sebut saja Arjen Robben dan Damien Duff sewaktu ia pertama kali memulai debutnya bersama Chelsea," tutup Ferdinand.Sebalumnya, Mourinho dan perwakilan MU mengikat kerja sama di salah satu hotel di London. Tapi, pengangkatan Mou sebagai pelatih Setan Merah belum akan dipublikasikan dalam waktu dekat. Sedangkan, mantan arsitek Chelsea itu baru akan melakukan jumpa press setelah Piala Eropa 2016.(exe/ist)