Minggu, 22 Mei 2016 14:12 WIB

Juara Piala FA Buat Van Gaal Besar Kepala

Editor : Yusuf Ibrahim

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Sukses Manchester United memenangi Piala FA 2015/2016 mencatatkan torehan baru.


United menyamai rekor Arsenal dalam jumlah trofi yang diraih. Kini, United sejajar dengan Arsenal yang mengumpulkan 12 gelar Piala FA.

The Red Devils -julukan United- meraih gelar Piala FA musim ini setelah mengalahkan Crystal Palace 2-1 dalam babak tambahan waktu di Wembley Stadium, Minggu (22/05/2016) dini hari WIB. Dua gol United dikemas Juan Mata pada menit ke-81 dan Jesse Lingard (110), untuk merespons gol Palace yang dicetak Jason Puncheon (78).

Arsenal memenangi Piala FA pertama kali pada 1930 dan terakhir kali di musim 2015. Sedangkan United meraih gelar pertamanya pada 1909, dan sebelum tahun ini, terakhir kali pada 2004. Musim ini, United mengakhiri puasa gelar Piala FA selama 12 tahun. United dan Arsenal pun memiliki rekor sama dalam total penampilan di final, yakni 19 kali.

Sementara Pelatih United Louis Van Gaal merupakan pelatih asal Belanda ketiga yang mampu meraih Piala FA. Sebelum Van Gaal, Guus Hiddink dan Ruud Gullit pernah mengangkat trofi turnamen paling tua di dunia ini. Hiddink juara pada musim 2008/2009 saat menangani Chelsea. Sementara Gullit juga saat menjadi pelatih Chelsea pada 1996/1997.

Trofi Piala FA 2015/2016 merupakan gelar pertama Van Gaal selama dua musim di Old Trafford. "Sungguh fantastis memenangkan gelar ini untuk klub, fans, dan juga untuk saya," kata Van Gaal dilansir Reuters.


"Kini saya telah memenangkan Piala di empat negara berbeda. Tidak banyak manajer yang bisa melakukan itu, jadi saya sangat senang."(exe/ist)

 
0 Komentar