Laporan : Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), siap dipanggil KPK dan langsung dikonfrontir oleh tersangka dan sekaligus Presdir PT Agung Podomor Land (APL) Ariesman Widjaja terkait bocornya BAP kasus Reklamasi.Sebelumnya, beredar kabar berita acara pemeriksaan (BAP) kasus reklamasi Teluk Jakarta bocor ke publik. Salah satu isinya menjelaskan bahwa PT Agung Podomoro Land (APL) membiayai penggusuran kawasan prostitusi Kalijodo di Penjaringan, serta adanya perjanjian 12 proyek pemerintah yang dikerjakan Podomoro."Oh iya dong (siap) dipanggil lagi kok," ujar Ahok, Jumat (13/5/2016).Suami Veronica Tan menjelaskan, bahwa pada pemeriksaan terkahir yang berlangsung selama 8 jam. Dirinya sudah melengkapi berkas dari tiga tersangka untuk dinaikan statusnya yang diminta penyidik KPK."Makanya saya sampai ditanya hingga 8 jam karena waktu itu saya ditanya, apa anda mau dipanggil lagi atau tidak? Saya jawab sekalian aja deh kan bolak balik ke KPK waktunya pendek. Dihabisin saja," beber mantan politikus Gerindra ini.Namun demikian, Ahok menegaskan tak ada masalah jika KPK memanggil dirirnya untuk dikonfrontir mengenai BAP dari tersangka Ariesman itu sendiri.