JAKARTA, Tigapilarnews.com- Diego Simeone meminta pada Atletico Madrid untuk tidak terus meratap. Dia ingin Los Rojiblancos tetap memburu kemenangan pada laga penutup Liga Spanyol kontra Celta de Vigo.Atletico sudah kehilangan peluang memenangi Liga Spanyol akibat kalah 1-2 dari Levante. Mereka tidak mungkin lagi melampaui posisi Barcelona sekalipun masih tersisa satu pertandingan. Pasalnya, mereka kalah head-to-head dengan El Azulgrana.Ini berarti sudah dua musim beruntun Diego Godin dan kawan-kawan gagal berdiri di podium pertama. Meski demikian, Simeone menilai itu bukan alasan bagi Atletico kehilangan motivasi. Sebab, musim belum sepenuhnya selesai.Walau gagal merajai kompetisi domestik, Atletico masih punya kesempatan menjuarai Liga Champions. Misi itu bisa dipenuhi bila mampu menjungkalkan Real Madrid di San Siro, Milan, Minggu (29/05/2016).Tapi, agar bisa menghempaskan tetangganya tersebut, Atletico perlu modal positif. Karena itulah dia meminta para pemain agar bersemangat saat menjamu Vigo di Estadio Vicente Calderon, Minggu (15/05/2016). Sebab, kemenangan bisa mengubah atmosfir di kamar ganti jadi positif.“Tidak ada alasan menjelang laga penutup. Kami telah melewati kompetisi dengan sangat baik. Ini musim yang menegangkan. Kami sudah tidak sabar untuk bersaing lagi dengan Barcelona dan Real Madrid (pada musim depan),” ucap Simeone.Upaya Simeone membangkitkan semangat pasukannya karena ingin menghindari hasil buruk. Maklum, Vigo bukan lawan enteng. Tim tamu masuk lima besar setelah mencatat 17 menang, 9 imbang dan 11 kalah.Rekor pertemuan juga kurang menguntungkan Atletico. Buktinya, dalam lima perjumpaan terbarunya disemua kompetisi dengan Vigo, Atletico hanya mencatat 1 menang, 2 imbang dan 2 kalah. Apalagi, Simeone masih belum bisa hadir di sisi lapangan akibat skorsing tiga pertandingan.(exe/ist)