Laporan : Evi AriskaJAKARTA, Tigapilarnews.com - Pada saat Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) diperiska oleh Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), Selasa (10/5/2016) kemarin.dikabarkan bahwa Ahok juga dimintai keterangan perihal keterlibatannya dengan Ariesman yang telah melakukan barter dalam penggusuran Kalijodo. "Mana ada barter Kalijodo sih. Makanya itu aku berita juga bingung," ujar Ahok di Balaikota, Rabu (11/5/2016) sore.Mantan Bupati Belitung Timur ini, membantah kabar yang beredar di kalangan media. Ia mengaku saat dimintai keterangan di KPK kemarin tidak ada pembahasan soal kalijodo."Kemarin di KPK nggak ada. Nggak ada singgung Kalijodo," tutup Ahok.Sekedar informasi, sehari setelah Ahok diperiksa KPK, beredar kabar bahwa Ahok telah melakukan barter dengan pengembang Ariesman pada saat penggusuran Kalijodo.Barter yang dimaksud tersebut, Ariesman mengeluarkan dana untuk membayar ribuan aparat untuk turun mengawasi penertiban Kalijodo dengan syarat, Ahok harus memasukkan pengembang swasta dalam pembangunan taman Kalijodo dan pulau Reklamasi.