JAKARTA, Tigapilarnews.com- Liburan istri-istri anggota DPR RI menjadi sorotan di media sosial. Di Jepang, mereka sempat berpose dengan membawa spanduk Persaudaraan Istri Anggota (PIA) DPR RI. Wisata itu dilakukan pada 30 Maret-7 April 2016. Dalam foto yang beredar, tampak mekarnya sakura menjadi latar.Saat ini memang merupakan waktu yang tepat untuk menyaksikan mekarnya sakura di Jepang. Tentu pemandangan itu menjadi menarik sebagai latar belakang foto.Direktur Centre For Budget Analysis (CBA), Uchok Sky Khadafi, mengkritisi foto-foto istri Anggota DPR yang bertamasya ke Jepang.“Kalau mau foto-foto terserah. Namun jangan pakai lambang DPR dan itu lambang negara. Seharusnya mereka tidak boleh pamer. Seharusnya istri-istri Anggota DPR memberikan contoh ke masyarakat. Seharusnya tidak perlu pamer dengan foto-foto,” kata Uchok, Rabu (06/04/2016).Dijelaskan Uchok, mereka jalan-jalan dengan menggunakan lambang DPR dan dikritik publik juga. Karena itu, pantaslah bila publik curiga. Seharus tidak diumbar sedemikian rupa jalan-jalan di Jepang tersebut.“Mereka jalan-jalan dengan lambang DPR dan itu tidak ada gunanya,” terangnya.Dalam jalan-jalan dan foto tersebut istri-istri Anggota DPR memakai kaca mata hitam dalam bergaya sambil memegang spanduk. Dari spanduk, diketahui bahwa liburan ke Jepang berlangsung di Osaka, Kyoto, dan Tokyo. Di antara rombongan, ada istri dari Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan istri mantan Ketua DPR Setya Novanto.(exe/rri)