JAKARTA, Tigapilarnews.com- ISIS mengakui bahwa mereka yang berada di balik serangan bom yang menghantam Brussels, Belgia, kemarin. Dalam serangan tersebut, setidaknya 34 orang dilaporkan tewas, dan 140 orang lainnya menderita luka-luka.Kantor berita Amaq, yang merupakan salah satu media pendukung ISIS, seperti dilansir Al Arabiya pada Rabu (23/03/2016), menuturkan bahwa anggota ISIS yang melakukan serangan di Brussels, baik di Bandara atapun di stasiun metro Maelbek.Sebagai respon atas klaim tersebut, kepolisian Belgia dilaporkan telah melakukan perburuan besar-besaran untuk bisa menemukan dan menangkap anggota kelompok yang bertanggung jawab atas serangan itu.Semalam, Kepolisian Belgia juga sudah merilis sebuah foto seorang laki-laki yang diduga sebagai orang yang membawa bahan peledak dan senjata ke dalam Bandara. Dalam foto tersebut terlihat laki-laki itu berpakaian putih dan memakai topi, sambil mendorong troli bagasi.Serangkaian ledakan menghantam ibukota Belgia, termasuk dua ledakan di bandara Brussels Zaventem yang menyebabkan 11 orang tewas dan 81 luka-luka. Sementara setidaknya 15 orang dilaporkan tewas dalam ledakan di stasiun metro di tengah Brussels, dan 73 lainnya luka-luka.Ledakan di Brussels terjadi hanya selang beberapa hari setelah Salah Abdeslam, yang merupakan dalang serangan Paris pada November lalu, berhasil ditangkap aparat Belgia.(exe/ist)