Selasa, 14 Mei 2019 22:16 WIB

Sandiaga: Pemimpin Hasil Kecurangan Tak Punya Legitimasi yang Kuat

Editor : Rajaman
Sandiaga Saat Berpidato di Depan Pendukungnya di Hotel Sahid (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Cawapres Sandiaga Uno menyatakan bahwa rasa keadilan sangat langka didapati pada Pemilu kali ini.

Hal ini dikatakan Sandi saat memberikan sambutan dalam pemaparan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi atas fakta dugaan kecurangan Pemilu 2019 di Grand Sahid Hotel, Sudirman, Jakarta, Selasa (14/5/2019).

“Bahwa insya Allah secara teknis mungkin Pemilu akan selesai, tapi ada keadilan yang terkoyak. Legitimasi pemimpin akan dipersoalkan,” kata Sandi dalam sambutannya.

Ia menambahkan, pemimpin hasil dari kecurangan tidak akan mempunyai legitimasi yang kuat di masyarakat. Sandi pun meminta pendukungnya untuk terus memperjuangkan keadilan.

“Akhirnya kami mengajak saudara berjuang sekuat tenaga sampai titik darah penghabisan, jaga kedualatan,” tegasnya.

Dalam acara itu hadir sejumlah petinggi BPN maupun partai koalisi Indonesia Adil dan Makmur termasuk juga Calon Presiden Prabowo Subianto. (Zar)


0 Komentar