Selasa, 24 Juli 2018 13:08 WIB

Karius Merasa Disingkirkan Liverpool

Editor : Yusuf Ibrahim
Loris Karius. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Loris Karius dalam kondisi tak mengenakan. Setelah mendapatkan tekanan menyusul blunder di Liga Champions plus kegagalannya menggagalkan kemenangan Borussia Dortmund di International Champions Cup (ICC) 2018, Karius kini merasa disingkirkan Liverpool. 

Perasaan disingkirkan ini muncul setelah manajemen The Reds mendatangkan Alisson Becker. Kiper yang digaet dari AS Roma menjadi kiper termahal setelah ditebus 66,8 juta Poundsterling atau sekira Rp1,2 triliun. 

Karius mengatakan kalau kedatangan Alisson ini tak pernah disampaikan padanya. Karius juga mengakui bahwa masa depannya bersama Liverpool menjadi tidak pasti setelah Alisson tiba di Liverpool. Disinyalir, Karius hanya akan menjadi pilihan kedua di bawah mistar gawang The Reds.

Karius berada di bawah pengawasan ketat sejak melakukan dua blunder fatal dalam kekalahan final  Liga Champions 2017/2018 dari Real Madrid pada Mei 2018. Seusai laga final tersebut berakhir, Karius diberi waktu ekstra untuk latihan agar bisa mengembalikan performa gemilangnya.

Akan tetapi setelah balik ke Liverpool pada musim 2018/2019 ini, dia kembali melakukan blunder dalam pertandingan melawan Tranmere Rovers. Setelah pertandingan tersebut, pihak Liverpool memutuskan untuk mencari kiper baru di bursa transfer Juli 2018. Mereka akhirnya mendapatkan Alisson dengan memberi kontrak hingga enam musim lamanya. 

Ketika ditanya tentang situasi kiper saat ini di Liverpool, Karius mengatakan: "Tentu saja, itu tidak ideal untuk saya, tetapi pada saat ini saya tidak bisa mengatakan lebih banyak tentang itu. Namun yang pasti, Tidak ada yang berbicara dengan saya terhadap rencana perekrutan kiper baru tersebut.

Karius, yang bergabung dengan Liverpool dari Mainz dengan bayaran 4,7 juta poundsterling pada musim panas 2016, mengaku bahwa dia tidak tahu secara pasti mengenai masa depannya di Anfield.

"Saya tidak tahu saat ini. Saya tidak bisa mengatakan apa yang akan saya lakukan sekarang tapi yang jelas masih ada waktu tersisa untuk menunjukan kemampuan yang sesungguhnya.(exe/ist)

 

0 Komentar