Rabu, 20 Juni 2018 12:03 WIB

Penyanyi Pop Kolombia Kerampokan Rp10,7 Miliar di Rusia

Editor : Yusuf Ibrahim
Maluma (kiri). (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Penyanyi pop terkenal Kolombia, Maluma, dirampok saat menginap di hotel mewah dekat Lapangan Merah, Moskow, Rusia untuk menonton Piala Dunia.

Berbagai perhiasan dan barang mewah senilai lebih dari 50 juta rouble (Rp 10,7 miliar) raib dari kamar suite yang ditempatinya.

Juan Luis Londono Arias alias Maluma merupakan salah satu penyanyi terkenal dan terbesar di industri musik Latin. Pria berusia 24 tahun ini sedang berada di Rusia untuk menonton Piala Dunia 2018. 

Seperti dilansir Reuters, Rabu (20/6/2018), mengutip sejumlah sumber kepolisian setempat, media lokal Rusia, RBC, menyebut seorang perampok menyusup ke dalam kamar hotel yang ditempati Maluma.

Perampok itu berhasil mengambil berbagai barang berharga yang ada di dalam hotel, termasuk sebuah tas mewah merek Louis Vuitton, 11 jam tangan mewah, berbagai perhiasan mewah dari Cartier dan 10 kacamata bertaburkan berlian dan mutiara. 

Dilaporkan dua media Rusia, RBC dan Interfax, kepolisian Moskow telah memulai penyelidikan atas kasus ini pada Selasa (19/6) waktu setempat. Seorang sumber menyebut Maluma menginap di Four Seasons Hotel dekat Kremlin, saat perampokan terjadi. 

Seorang juru bicara hotel mewah itu tidak memberikan rincian insiden yang terjadi. Namun dia menyatakan kepada Reuters bahwa penyelidikan masih berlangsung. "Kami menangani masalah keamanan bagi tamu-tamu kami dan barang-barang mereka dengan sangat serius dan segera memberitahu polisi," sebut juru bicara itu via email.

Laporan media Inggris, Mirror.co.uk, menyebut Maluma menginap di hotel itu bersama kekasihnya yang seorang model asal Amerika, Natalia Barulich (26). Sejumlah perhiasan dan barang berharga yang dicuri diduga milik kekasih Maluma. 

Berbagai laporan menyebut pelaku masuk ke kamar suite yang ditempati Maluma selama kurun waktu 35 menit saat dia tidak ada di sana. Ada juga laporan yang menyebut pelaku perampokan diduga orang dekat Maluma sendiri.

Maluma sendiri tidak membahas insiden yang menimpanya ini. Via media sosial, pada Selasa (19/6) waktu setempat, Maluma memposting foto dirinya di depan pesawat dan berbaju jersey tim nasional Kolombia sembari menyebut dirinya akan terbang ke Sarsansk untuk menonton pertandingan Kolombia melawan Jepang.(exe/ist)


0 Komentar